suaraperempuanpapua.id – UNTUK mendorong pengembangan Budaya Televisi atau B-Tivi di Kabupaten Jayapura, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Jayapura, Gustaf Griapon telah melakukan pembicaraan dengan Direktur Budaya Tivi, Anas Taulani dan Direktur Pengembangan Budaya Tivi Indonesia di Jakarta berkaitan dengan rencana pendirian Budaya Tivi Kabupaten Jayapura.
Usai pertemuan, Kadis Kominfo Kabupaten Jayapura menyerahkan buku karya Bupati Jayapura Mathius Awoitauw, berjudul Kembali ke Kampung Adat. Meniti Jalan Perubahan di Tanah Papua, pada Kamis 11 Februari 2021 di Jakarta.
Selain mengadakan pembicaraan dengan pihak PT. Budaya Nusantara terkait dengan rencana pembukaan perwakilan B-Tivi, Gustaf Griapon juga bertemu dengan beberapa lembaga lainnya seperti 1) APJII terkait konsep desa/kampung internet yang sudah diimplementasikan oleh Badan Usaha Milik Kampung Benyom Jaya 1 Distrik Nimbokrang dan Kampung Yaugapsa Distrik Demta.
Kedua, pertemuan dengan PT. Edwilis Media.Net, berkaitan dengan Tivi Kabel masuk kampung, satu paket dengan internet saat ini sudah ada teknologi dan juga pengembangan IP Tivi. 3) Pertemuan dengan Kasubdit Dirjen APTIKA untuk kegiatan di Kabupaten Jayapura. 4) Pertemuan dengan TVRI pusat membicarakan soal tower TVRI di Ifar Gunung Sentani, serta 5) Pertemuan dengan Sobat Saiber Indonesia.
“Semua lembaga yang kita bertemu itu untuk mendorong pengembangan B-Tivi dan menjalin kerjasama membangun percepatan jaringan internet masuk kampung di Kabupaten Jayapura”, ujar Gustaf Griapon.
paskalis keagop